Ridwan Djamaluddin : Pendidikan dan Pelatihan Jurnalistik Bagi Wartawan Itu Sangat Penting

redaksi
5c709ae0 C792 465e B6a2 3a8085b6aee1

HaluaNusantara.com

PANGKALPINANG – Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin mengingatkan pentingnya pendidikan dan pelatihan jurnalistik bagi wartawan, agar menghasilkan berita yang benar, akurat dan tentunya penting bagi publik.

“Profesi wartawan itu bagus. Tapi perlu diadakan pendidikan dan pelatihan lagi, supaya bisa menghasilkan berita yang benar dan akurat, juga penting bagi publik,” ujarny di Pangkalpinang, Selasa malam (27/9).

Bukan tanpa alasan, Ridwan menyatakan wartawan adalah ujung tombak informasi. Pentingnya pendidikan dan pelatihan dimaksud, karena salah satu fungsi pers adalah edukasi.

“Fungsi wartawan itu menyampaikan informasi dan edukasi. juga Maka penting dilakukan pendidikan dan pelatihan, supaya wartawan menguasai bahasa dan mampu berkomunikasi yang baik,” kata dia.

Wakil Ketua Bidang Pendidikan Wartawan PWI Bangka Belitung, Romlan, menyambut baik arahan orang nomor satu di Babel itu.

“Saya sempat bicara langsung dengan Pak Ridwan (Penjabat Gubernur), terkait program bidang pendidikan. Saya sampaikan bahwa selain UKW, kami di PWI berencana akan membuka pendidikan dan pelatihan khusus bagi wartawan. Untuk itu saya mohon dukungan dari Pemprov Babel,” jelasnya.

Romlan mengatakan, Penjabat Gubernur menyimak dan merespon dengan baik apa yang disampaikannya berkaitan dengan program bidang pendidikan wartawan.

“Setelah saya jelaskan secara singkat, Pak Ridwan langsung merespon. Dia mengatakan silakan disampaikan draftnya, nanti dia akan pelajari terlebih dahulu seperti apa metode yang akan digunakan,” bebernya. (*)

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: