Pemkab Bangka Barat Berencana Perbaiki Jalan Rusak

Img 20230614 Wa0081
Bupati Bangka Barat H. Sukirman. Foto: SK.

HaluaNusantara.com

BANGKA BARAT — Bupati H. Sukirman meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang ( PUPR ) untuk memetakan titik – titik infrastruktur jalan yang mengalami kerusakan.

Pasalnya Pemerintah Kabupaten Bangka Barat dalam waktu dekat berencana memperbaiki kerusakan jalan. Untuk itu percepatan dari rencana tersebut perlu segera dilakukan.

Menurut Bupati, guna peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat, maka dibutuhkan ruas jalan yang baik untuk memperlancar lalu lintas distribusi barang dan jasa yang akan berdampak kepada peningkatan sektor perekonomian.

“Kita mau pihak Dinas PUPR segera mendata ruas jalan yang perlu diperbaiki agar tidak menghambat lalu lintas untuk membangkitkan perekonomian masyarakat. Perbaikan itu akan dilakukan pada tahun 2023 ini atau di tahun – tahun berikutnya,” kata Sukirman, Rabu ( 14/6/23 ).

Menurut dia, titik – titik ruas jalan yang akan segera diperbaiki dalam waktu dekat antara lain, jalan penghubung Desa Air Bulin, Kecamatan Kelapa dan Desa Tumbak Petar, Kecamatan Jebus serta ruas jalan dari Desa Kacung hingga Desa Pangkal Beras, Kecamatan Kelapa.

Hal tersebut diamini Kabid
Bina Marga, Dinas PUPR Heriyandi. Menurut pria yang akrab disapa Andi ini,
ruas jalan Simpang Bulin sampai ke
Desa Tumbak Petar akan menjadi target pertama perbaikan.

“Kemarin kami sudah berkontrak tanggal 30 Mei 2023. Insya Allah akan segera dilaksanakan panjang ruas jalan tersebut dalam waktu dekat akan kita kita tangani,” ujar Andi.

Menurut dia kerusakan di ruas jalan tersebut memang cukup parah, terutama pada titik antara Dusun Payak dan Desa Rukam. Apalagi arus lalu lintas di ruas jalan itu cukup padat dilewati masyarakat bahkan truk pengangkut sawit, karena itu lah menjadi prioritas untuk perbaikan.

Sumber anggaran untuk rencana perbaikan jalan menurut dia akan dikucurkan dari APBD, Dana Bantuan ( DABA ) serta membidik peluang dari Instruksi Presiden ( Inpres ) Nomor 3 Tahun 2023 Tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah.

Menurut Andi, bila bersumber dari Dana Bantuan ( DABA ), maka perbaikan jalan akan dimulai tahun 2023, sebab anggarannya akan keluar pada Oktober mendatang pada anggaran perubahan.

“Selain itu kami juga sudah mencoba melalui mekanisme Inpres, khususnya kalau kita di kabupaten ini oleh Balai Jalan Nasional di Pangkalpinang. Karena kalau di Inpres bisa puluhan miliar dananya, lebih besar,” tutup Andi. ( SK )

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: