HaluaNusantara.com
PANGKALPINANG – Mudik sudah tak asing lagi bagi masyarakat Indonesia, istilah ini biasanya identik dengan momen pulang kampung saat perayaan Hari Raya Idul Fitri.
Terkait itu, Wakil Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Bangun Jaya mengungkapkan melalui momen hari raya Idul Fitri nanti diharapkan masyarakat Pangkalpinang dapat melaksanakan lebaran dengan khidmat dan aman.
“Saya berharap kondisi di Kota Pangkalpinang yang semakin ramai, dapat tetap kondusif dan aman. Mengingat saat ini arus mudik sudah lebaran sudah berlangsung. Baik itu yang keluar maupun yang masuk Kota Pangkalpinang,,” ujarnya, Kamis (20/4/2023) di Ruang Kerjanya.
Politisi Partai Gerindra ini juga mengapresiasi para petugas di lapangan, baik itu dari kepolisian, Dinas Perhubungan serta para petugas bandara dan pelabuhan yang telah menjalankan tugasnya dengan baik.
” Semoga lebaran tahun ini dapat menjadi lebaran yang memiliki nilai yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Untuk para petugas di lapangan, terimakasih untuk dedikasi dan kerja kerasnya dalam menjaga keamanan arus mudik,” imbuh Bangun Jaya.
Tak hanya itu, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Pangkalpinang ini juga mengimbau kepada para pemudik yang meninggalkan rumahnya untuk dapat memastikan dalam keadan aman.
“Untuk pemudik yang meninggalkan rumah, berkoordinasi dengan tetangga dan RT setempat demi keamanan rumah kita. Selamat merayakan Idul Fitri 1444 Hijriah mohon maaf lahir dan batin,” tutupnya. (JP)