Bangka  

Mulkan : Bekali Anak Dengan Ilmu Agama

redaksi
88d280d5 14ad 49c7 87a8 A35eee66cc1f

HaluaNusantara.com

SUNGAILIAT – Bupati Bangka Mulkan, S.H mendorong para orang tua untuk membekali anak dengan ilmu agama. Dikatakannya ilmu agama merupakan investasi moral bagi orang tua di masa depan.

Hal tersebut disampaikannya dalam sambutan peresmiaan TPA Darul Al Baab di Parit Pekir Kecamatan Sungailiat, Selasa (8/11/22).

“Kita bekali anak-anak kita dengan ilmu agama, ini sebagai investasi moral kita sebagai orang tua di masa depan. Contohnya seperti belajar di TPA Darul Al Baab ini,” tutur Mulkan.

Dalam sambutannya, Mulkan juga berharap semua saling bersinergi dalam membangun perekonomian, khususnya untuk menumbuhkan UMKM masyarakat. Dalam kesempatan tersebut Mulkan mengucapkan terimakasih kepada PT Mitra Stania Prima dan Kadin Bangka.

“Kita juga harus membangun perekonomian serta menumbuhkan UMKM masyarakat,” tutupnya.

Turut hadir dalam peresmian TPA Darul Al Baab PT Mitra Stania Prima, Kadin bangka, para Kepala OPD, Ketua Karang Taruna Bangka serta para orang tua dari Santri TPA Al Baab. Acara tersebut diisi dengan penampilan para santri TPA Al Baab yang menyanyikan lagu Qasidah. (SR)

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: